Tumis Tiram Pedas Manis
jamur tiram adalah jenis jamur yang sangat mudah di temui di berbagai wilayah indonesia karena proses pembudidayaanya mudah dan gampang selain itu zat kandungan gizi yang ada lumayan banyak selain rasanya enak harganya juga murah meriyah oleh sebab itu jamur tiram menjadi primadona tersendiri di kalangan masayarakat berikut saya akan memberikan resep pembuatanya yang tidak kalah dengan resep dari restoran selamat mencoba.
Bahan:
- 1/4 kg jamur tiram segar, bersihkan, dan bilah bilah sesuai selera
- Minyak goreng secukupnya untuk menumis
Bumbu sambal :
- 2 buah cabe merah besar
- 8 buah cabe rawit merah
- 3 siung bawang merah
- 1 buah bawang putih
- 1 sdt terasi
- 1/4 sdm gula
- 1/4 sdt garam
Cara Membuat:
- Campur semua bumbu sambal, diulek menjadi setengah halus.
Panaskan minyak, lalu tumis bumbu sambal yang setengah dihaluskan bersama dengan jamur tiramnya,tambahkan juga gula agak banyak supaya cita rasa pedas manis terasa. - Masak sambil sesekali dibolak balik, dan tunggu sampai jamur terlihat layu.
- Angkat dan sajikan.
bagaimana mudah bukan cara membuatnya selamat menikmati tumis tiram ala restoran berbintang dirumah anda bersama keluarga tercinta anda
0 Response to "Tumis Jamur Tiram Pedas Manis"