Tahu Isi
Sudah tahu kan anda makanan satu ini selain harganya murah juga enak sekali daripada anda membeli lebih baik anda membuatnya sendiri agar rasa dan kebersihannya lebih terjaga sehingga aman untuk di santap oleh keluwarga tercinta anda karena banyak sekali jajanan diluar yang sudah mengandung bahan pengawet tentunya anda tidak ingin kan makanan yang anda makan mengandung pengawet sehingga bisa menggagu kesehatan anda dan keluwarga nada berikut saya akan memberikan resep cara membuat tahu isi yang sanmgat mudah dan lezat selamat mencoba
Bahan-bahan:
- 10 buah tahu goreng
- Isi sayuran/daging
- Kulit tahu
Bahan Isi:
- 2 buah wortel iris kecil panjang lembut
- 4 lembar kubis rajang halus
- 100 gram tauge
- 100 gram daging cincang ayam
- 2 btg seledri iris kecil
- 1 btg daun bawang iris halus
Bumbu Isi:
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah
- garam secukupnya
Bahan Adonan Kulit Lapisan Tahu:
- 200 gram tepung terigu
- 2 sdm tepung beras
- 1 sdt bubuk ketumbar
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 1 btg daun bawang rajang halus
- Garam dan air secukupnya
Tumis bumbu sampai harum kemudian masukkan semua bahan isi dan ditumis sampai matang dan bau nya sedap.
Membuat adonan kulit dengan mencampur tepung, air, dan bumbu-bumbu yang ada dibahan adonan diatas, dan awas jangan sampai terlalu encer karena tidak akan lengket.
Belah tahu yang sudah digoreng tadi salah satu sisinya seperti dompet kemudian keluarkan isinya, masukkan bahan isi yang sudah ditumis tadi lalu masukkan tahu kedalam adonan kulit baru kemudian digoreng sampai matang, angkat, tiriskan, dan sajikan sewaktu hangat dengan lalapan cabai rawit atau kecap tahu isi siap dihidangkan bersama keluwarga.
0 Response to "Tahu Isi"